Nonton youtube tanpa iklan

6 Aplikasi Nonton Youtube Tanpa Iklan

Posted on
Nonton youtube tanpa iklan

Nonton youtube tanpa iklan – Youtube nampaknya menjadi platform berbagi video yang paling populer saat ini. Beragam video bisa disaksikan di youtube sesuai dengan selera dan keinginan kita.

Namun sayangnya, kenyamanan kita saat menonton tayangan video yang ada di youtube sering kali terganggu dengan kemunculan iklan yang tiba tiba. Bahkan, iklan yang muncul tersebut kadang tidak sesuai dengan konten video yang sedang kita lihat.

Karena itu, banyak pengguna youtube yang berupaya dengan berbagai cara agar bisa nonton video youtube tanpa iklan. Salah satunya adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga.

Rekomendasi aplikasi nonton youtube tanpa iklan

Kabar baiknya, ada beberapa aplikasi mod maupun ori dari pihak ketiga yang dapat digunakan untuk menonton youtube tanpa iklan. Kalau untuk pengguna komputer dapat menggunakan ekstension pemblokir iklan agar terbebas dari tayangan iklan yang mengganggu.

Sementara bagi Anda yang menikmati tayangan youtube dari hp android, bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk nonton video youtube tanpa iklan.

Berikut ini adalah daftar aplikasi yang memungkinkan Anda bisa nonton youtube tanpa iklan yang mengganggu :

1.Aplikasi Youtube Vanced

Aplikasi pertama yang direkomendasikan untuk Anda adalah Youtube Vanced. Aplikasi pihak ketiga ini bisa digunakan untuk nonton video youtube dengan nyaman tanpa diganggu oleh iklan.

Pos Terkait:  12 Aplikasi Edit Foto Gratis Keren

Bukan cuma dapat memblokir iklan, aplikasi ini juga melengkapi kecanggihannya dengan beberapa fitur menarik, seperti mode dark, pengaturan resolusi video dan pengunduhan video berkualitas tinggi.

Menariknya lagi, Anda dapat tetap membuka aplikasi Youtube Vanced ini di latar belakang sambil membuka aplikasi lain untuk aktivitas Anda.

Aplikasi Youtube Vanced dapat diinstal di hp berbasis sistem operasi android dan iOS.

2. Aplikai browser Opera

Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi browser yang satu ini ? Aplikasi Opera dikenal sebagai aplikasi browsing yang sudah dilengkapi dengan fitur ads-blocking yang mampu memblock segala jenis iklan, termasuk iklan dalam video youtube.

Selain kemampuannya yang memungkinkan kita untuk nonton youtube tanpa iklan, Opera juga mempunyai kemampuan untuk memberikan kecepatan yang baik saat Anda berselancar di dunia maya. Bahkan bukan cuma itu, browser Opera pun sudah dilengkapi dengan fitur VPN yang dpat digunakan untuk membuka situs yang diblokir oleh pemerintah.

Saai ini, Opera dapat dipasang bagi semua pengguna hp android dan iOS serta pengguan dekstop atau komputer. Bagi pengguna andaroid bisa mendownloadnya melalui google play.

Nonton youtube tanpa iklan dengan opera browser

3. Aplikasi AdLock

Aplikasi berikutnya yang dapat digunakan untuk nonton youtube tanpa iklan adalah AdLock. Aplikasi besutan pihak ketiga ini memungkinkan kita untuk meblokir segala jenis iklan yang mengganggu kenyamanan menonton video.

Pos Terkait:  4 Cara Download Video Reels Instagram Tanpa Aplikasi Tambahan

Banyak fitur yang ditanamkan pada aplikasi AdLock yang berguna bagi Anda untuk dapat berselancar di internet tanpa menguras kuota dan berkecapatan tinggi.

4. Aplikasi NewPipe

Aplikasi NewPipe merupakan aplikasi yang bersifat open source dan dapat dipakai untuk mengakses platform youtube. Dengan mengakses youtube melalui aplikasi ini, Anda dapat melihat tayangan video youtube dengan lancar dan nyaman tanpa iklan.

Selain bisa mengakses video youtube tanpa iklan, aplikasi NewPipe pun dilengkapi dengan banyak fitur, seperti pengaturan resolusi, jenis codec video dan mode pengunduhan video.

Sama seperti aplikasi Youtube Vanced, aplikasi ini pun dapat diputar di latar belaakang. Fitur ini memungkinkan kita untuk tetap terhubung dengan video yang sedang diputar meskipun kita melakukan aktivitas lain pada perangkat andaroid kita.

5. Aplikasi Adblock Browser

Aplikasi ini merupakan termasuk ke dalam jajaran aplikasi browser yang dapat digunakan untuk berselancar di internet, termasuk untuk mengakses platform youtube.

Adblock Browser adalah aplikasi miliki adblock plus yang sudah dikenal sebagai developer yang menghasilkan aplikasi dan ekstensi pemnblokir iklan. Aplikasi in berbasis teknologi chromium sehingga memiliki kecepatan yang cukup baik dalam membuka situs.

Hampir semua jenis iklan di internet dapat diblokir oleh aplikasi ini. Misalnya iklan jenis pop up, spnaduk, teks maupun jenis video. Bukan cuma itu, aplikasi besutan adblock plus ini sudah dilengkapi dengan fitur keamanan yang dapat meminimalisir pelacakan.

Pos Terkait:  [Update] 10 Aplikasi Penghasil Uang Tercepat

Kelebihan lainnya yang dimiliki oleh Adblock Browser adalah mampu menghemat penggunaan data internet dan pemakaian batere karena dapat melakukan akses situs secara lebih efisien.

6. Brave Browser

Aplikasi nonton youtube tanpa iklan berikutnya adalah Brave browser. Aplikasi ini sebenarnya memiliki fitur yang hampir sama dengan aplikasi peramban lainnya, seperti Opera dan Adbloc browser.

Brave browser menawarkan kecepatan dan penghematan data yang cukup baik serta tentunya mampu memblokir segala macam iklan ketika brosing di internet. Aplikasi browser ini dapat memblokir jenis iklan video, pop up, banner dan teks secara efektif.

Karena itu, jika Anda mengakses saluran youtube melalui aplikasi ini, Anda akan terbebas dari gangguan iklan yang mmebuat tidak nyaman.

Aplikasi yang dapat diinstal secara gratis ini sudah dilengkapi dengan fitur anti malware dan sistem keamanan lainnya. Sehingga Anda tidak perlu takut hp Anda akan terinfeksi oleh program jahat yang bersliweran di internet.

Akhir kata

Jadi aplikasi mana yang Anda pilih untuk nonton youtube tanpa iklan ?

Rekomendasi saya, jika Anda hanya ingin mengakses video youtube saja tanpa perlu fitur browsing situs, mungkin Anda dapat memilih aplikasi Youtube Vanced untuk mengakses video youtube. Namun jika menginginkan aplikasi yang sekaligus sebagai peramban, Opera mini layak Anda pertimbangkan, karena sudah dikenal cukup lama.

Pada akhirnya, keputusan tetpa ditangan Anda. Demikian penjelasan rekomendasi beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk menonton youtube tanpa iklan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *