Kompor listrik merupakan peralatan rumah tangga yang bisa dibilang baru. Karena itu tidak heran kalau masih banyak ibu rumah tangga yang belum mengetahui cara menyalakan kompor listrik pertama kali.
Di artikel ini, admin akan menjelaskan bagaimana menyalakan kompor listrik induksi merk Modena. Pada dasarnya, langkah langkah untuk menyalakan kompor listrik sama saja. Yang membedakan biasanya letak dan nama tombol yang ada pada kompor listrik.
Baiklah, silahkan simak tutorial cara menyalakan kompor listrik Modena di bawah ini :
Tutorial cara menyalakan kompor listrik Modena
Untuk lebih mudahnya, Anda mesti tahu lebih dulu fungsi dari setiap tombol sentuh yang ada pada kompor listrik. Gambar diatas merupakan salah satu susunan tombol yang ada pada kompor induksi Modena.
1 Menit
1.Sentuh tombol power
Sentuh tombol Power untuk mulai menyalakan kompor lilstrik.
2. Sentuh tombol timer
Selanjutnya sentuh tombol Timer untuk mengatur durasi pemakaian kompor.
3. Gunakan tombol plus – minus
Gunakan tombol Plus atau Minus untuk mengatur durasi memasak atau untuk mengatur besar kecilnya suhu kompor.
Sentuh secara bersamaan kedua tombol tersebut untuk mengunci pengaturan suhu atau durasi memasak.
4. Menggunakan mode memasak
Gunakan pilihan fitur mode memasak untuk mengatur suhu yang tepat sesuai dengan jenis masakan yang akan Anda buat.
Nah, itulah penjelasan tentang bagaimana cara menyalakan kompor listrik Modena dengan mudah. Cara diatas bisa dilakukan pula pada beberapa jenis merk kompor listrik lainnya. Semoga membantu.